Lifetime Design

Lifetime Design Furniture

HOIRe

Keranjang

Belum ada pembelian produk

Rekomendasi Jenis Keramik Kitchen Set Untuk Dapur Lebih Cantik

Rekomendasi Jenis Keramik Kitchen Set Untuk Dapur Lebih Cantik

Rekomendasi Jenis Keramik Kitchen Set Untuk Dapur Lebih Cantik

Dapur merupakan salah satu ruangan esensial yang penampilannya tidak boleh dianggap sebelah mata. Tanpa disadari, penampilan dapur yang menawan dapat meningkatkan mood Anda ketika sedang berkegiatan di dalamnya. Maka dari itu, tidak heran rasanya jika banyak orang yang mulai memikirkan penampilan dapurnya, terutama soal jenis keramik kitchen set yang akan digunakan.

Kitchen set tidak hanya berfungsi sebagai elemen yang akan membantu berbagai kegiatan Anda di dapur. Jika didesain dengan tepat, kehadirannya juga dapat memberikan kesan tersendiri yang akan mempercantik keseluruhan ruangan. Salah satu hal pada kitchen set yang dapat menghadirkan suasana berbeda pada dapur Anda adalah motif dan jenis keramik yang digunakan.

Baca Juga : 4 Jenis Kitchen Set Bikin Kegiatan Memasak Lebih Menyenangkan

Keramik biasanya dijadikan material pilihan yang akan menghiasi area dinding di antara counter dan kabinet. Terdapat beragam motif dan jenis keramik yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan desain interior serta selera Anda sendiri. Namun jika masih bingung dengan jenis-jenisnya, berikut Lifetime Design berikan beberapa rekomendasinya!

Keramik Polos

Keramik Kitchen Set Polos
Sanctuary Home Decor

Jenis keramik yang satu ini terbilang menjadi pilihan yang cukup aman bagi Anda. Hal ini dikarenakan tidak adanya motif yang seringkali membuat tampilannya bertabrakan dengan keseluruhan desain interior dapur.

Aplikasi keramik polos dapat memberikan kesan simple namun tetap elegan. Nah, bagi yang ingin menghadirkannya di rumah. Anda bisa menyesuaikan warna keramik tersebut dengan kitchen set dan dinding di dapur itu sendiri.

Jenis Keramik Kitchen Set: Porselen

Keramik Kitchen Set Porselen

Banyak yang menganggap kalau porselen mirip dengan keramik. Padahal, kedua material ini terbilang cukup berbeda, baik dari cara pembuatan maupun hasil akhir yang ditampilkan. Porselen berasal dari tanah liat putih yang melewati proses pembakaran dengan suhu tinggi.

Baca Juga : 10 Model Kitchen Set Minimalis Mewah Untuk Rumah Anda

Hasilnya, Anda bisa mendapatkan tampilan menyerupai kaca dan tidak berpori. Porselen bisa menjadi salah satu opsi yang dapat mempercantik tampilan kitchen set di dapur Anda. Material ini sangat cocok bagi Anda yang menginginkan dapur dengan kesan clean dan elegan.

Keramik Motif

Keramik Kitchen Set Motif

Tidak hanya keramik polos, jenis keramik motif juga kini mulai digemari oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan sifatnya yang unik sehingga dapat menghadirkan kesan yang menarik pada dapur Anda. Ada beberapa jenis motif yang bisa dipilih, mulai dari motif geometris, batu alam, floral, hexagonal, vintage, hingga motif-motif lainnya. Namun ingat, Anda harus tetap menyesuaikan motif tersebut dengan warna kitchen set dan dinding dapur agar tampilannya tetap senada.

Keramik Kitchen Set: Marmer

Keramik Kitchen Set Marmer

Ingin menghadirkan kesan mewah di dapur Anda? Kalau begitu, jenis satu ini dapat menjadi pilihan yang tepat. Marmer merupakan salah satu material alam yang telah dikenal akan keunikan dan kemewahannya.

Hal ini dikarenakan corak marmer yang terbilang terbatas, sehingga akan membuat dapur Anda memiliki ciri khas tersendiri. Tidak hanya di area kitchen set, marmer juga dapat diaplikasikan pada area lantai hingga island.

Keramik Terrazzo

Dapur cantik minimalis
Interior Design Ideas

Jenis keramik terakhir yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik tampilan dapur adalah terrazzo. Jenis keramik kitchen set ini terbuat dari pecahan marmer yang dicampur dengan semen dan pasir. Setelah itu, terrazzo akan dipoles sedemikian rupa agar menghasilkan tampilan yang menawan. Motif yang dihasilkan terrazzo memang terbilang cukup unik dan lebih minimalis jika dibandingkan dengan marmer. Jadi, tidak heran rasanya jika material ini mulai diminati oleh masyarakat Indonesia.

Jasa desain interior rumah

Berikut tadi adalah rekomendasi jenis keramik kitchen set yang dapat diterapkan pada hunian Anda. Karena tanpa kita sadari, jenis keramik kitchen set yang digunakan dapat mempengaruhi penampilan dapur secara keseluruhan, lho!

Jadi apakah Anda punya rencana untuk membuat kitchen set untuk dapur Anda? Atau malah Anda ingin memperbaharui desain beberapa ruangan yang ada? Sebagai penyedia layanan desain interior. Anda dapat berkonsultasi dengan Lifetime Design untuk mendiskusikan rumah impian Anda, Gratis!

Selain itu, Lifetime Design juga menyediakan berbagai jenis furniture dengan gaya klasik loh! Dengan Lifetime Design Anda juga bisa membuat kabinet sesuai kebutuhan ruangan. Yuk jangan ragu untuk konsultasikan permasalahan ruangan Anda dengan Lifetime Design, Klik disini!

Read more

Tips Sulap Ruang Tamu Mewah Ala Desainer

Tips Sulap Ruang Tamu Mewah Ala Desainer

Bosan dengan tampilan ruang tamu yang begitu-begitu saja? Mungkin ini saat yang tepat bagi Anda untuk menyulap desainnya menjadi lebih mewah. Ruang tamu merupakan area umum yang pertama kali akan d...

Baca selengkapnya
Hijau Mint

Warna Mint, Sebuah Warna yang Menenangkan

Warna mint salah satu warna yang cukup populer saat ini. Warna ini terlihat segar dan menenangkan, sehingga sering dipakai untuk menghias ruangan atau produk-produk fashion. Warna Hijau Mint Adal...

Baca selengkapnya